21 Mei 2024 | Kegiatan Statistik
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Soppeng menggelar
kegiatan evaluasi bagi para petugas Pendataan Potensi Desa (Podes) 2024 pada tanggal
21 Mei 2024 di kantor BPS Kabupaten Soppeng. Acara ini dihadiri oleh 17 peserta
yang terdiri dari 10 orang PCL mitra, 4 orang PML organik, 2 orang Subject
Matter dan 1 Kepala BPS Kabupaten.
Evaluasi ini bertujuan untuk memantau kemajuan pendataan
yang telah mencapai 2/3 masa pelaksanaannya, mengidentifikasi kendala yang
dihadapi, serta merumuskan solusi efektif untuk memperlancar proses pendataan.
Kegiatan dimulai dengan sesi Monitoring Identifikasi Satuan Lingkungan Setempat
(SLS), yang kemudian dilanjutkan dengan penegasan terkait pendataan Podes di
tingkat desa dan kecamatan.
Selain itu, evaluasi ini juga mencakup rekonsiliasi data
mengenai infrastruktur terdekat untuk sektor pendidikan, kesehatan, dan
ekonomi, memastikan bahwa data yang dikumpulkan akurat dan lengkap. Hal ini
sejalan dengan tujuan Pendataan Podes 2024 yang mencakup penyediaan data untuk
mendukung berbagai keperluan pembangunan wilayah, mulai dari perencanaan
kegiatan Sensus Ekonomi 2026 hingga pemutakhiran peta wilayah kerja statistik.
Evaluasi ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam
mempercepat pembangunan desa dan mengurangi kesenjangan antara desa dan kota,
sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa dan program
Nawa Cita butir ketiga. Melalui Pendataan Podes 2024, diharapkan dapat
teridentifikasi potensi dan kebutuhan setiap desa secara lebih akurat, sehingga
perencanaan pembangunan bisa dilakukan dengan lebih tepat sasaran.
Dengan adanya evaluasi ini, BPS Kabupaten Soppeng berharap
dapat memastikan bahwa setiap langkah pendataan berjalan sesuai rencana,
sehingga hasil akhir dapat mendukung pembangunan desa yang mandiri dan
berkelanjutan, serta memperkuat keterkaitan ekonomi antara desa dan kota.
Berita Terkait
Pelatihan Petugas PODES 2024 di BPS Kabupaten Soppeng
Pelatihan Petugas Sakernas Februari 2024 BPS Kabupaten Soppeng
Penyelenggaraan Pelatihan Petugas Sakernas Agustus 2024 Kabupaten Soppeng
Pelatihan Petugas Survei Ekonomi Pertanian (SEP) 2024 di BPS Kabupaten Soppeng
Pelatihan Petugas Susenas Maret dan Seruti Triwulan I 2024 di Kabupaten Soppeng
Focus Group Discussion Kabupaten Soppeng dalam Angka 2024
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten SoppengJl. Salotungo No. 127
90812 Watansoppeng Sulawesi Selatan
Telp (0484) 21060
Faks (0484) 23377
Mailbox : soppengkab@bps.go.id
Tentang Kami